Saturday, December 31, 2011

Besok..'Ntar Saja...Nanti...Hidup Sehat Itu Tidak Menunggu

Sering kali kita menunda-nunda untuk memulai hidup sehat. Pernah mengatakan ini pada diri Anda "Besok aja lah mulai dietnya " atau ini "Ah..masih banyak waktu untuk berdiet, minggu depan aja, tanggung udah hari Kamis " atau ini "Nanti saja waktu makan malam aku mulai diet, sekarang hajar 'ni bakwan malang, dan mie ayam"  atau bahkan ini "Mulai dietnya tahun 2012 saja, toh sudah bulan Desember".

Banyak alasan untuk selalu menunda hidup sehat, dari alasan tidak punya waktu sampai memang tidak ada keinginan kuat untuk memulai hidup sehat. Bahkan sampai kita terserang penyakit pun kita tidak termotivasi untuk membuat diri kita untuk hidup sehat. Yang akhirnya kita tidak bisa menikmati hidup, makan ini itu dilarang, pilihan berolahraga menjadi terbatas, stamina menurun dan akhirnya kita menyesali mengapa tidak dari dulu memulai hidup sehat. Dan munculah kata "seandainya....."

Kesempatan untuk hidup sehat datang tiap hari, tiap jam, tiap menit dan tiap detik. Begitu tercetus untuk hidup sehat, lakukan saat itu juga. Tidak perlu sesuatu yang signifikan tetapi dari hal yang kecil. Misalnya, berencana untuk makan siang semangkuk penuh mie ayam dan extra kerupuk pangsit disertai es teh manis, ganti langsung dengan mengkonsumsi sayuran, ikan dan buah. Berencana untuk bermalas-malasan di hari Minggu, langkahkan kaki Anda untuk berjalan kaki selama 30 menit, atau kalau masih banyak waktu daftarkan diri Anda di tempat kebugaran favorit Anda. 

Hal yang besar dimulai dari hal yang kecil, ambil kesempatan yang ditawarkan oleh kehidupan, yaitu kesempatan untuk hidup sehat. Kesehatan itu adalah kekayaan yang tak ternilai, percuma mempunyai harta melimpah kalau sakit-sakitan. Menjadi sehat adalah bentuk syukur kita atas karunia-Nya. Jalani warna warni hidup Anda dengan kesehatan penuh!

Selamat Tahun Baru !

Friday, December 30, 2011

Dampak Psikologis Berolahraga

Selain memberi banyak keuntungan bagi kesehatan fisik, berolahraga juga mempunyai dampak psikologis bagi seseorang, yuk..mari..kita simak :

  • Peningkat Mood - Saat berolahraga tubuh kita mengeluarkan hormon endorphine. Secara sains, endorphine adalah polypeptides, yang dapat memberi sinyal ke otak untuk melepaskan rasa sakit. Dari hormon endorphine inilah dipercaya mempunyai 4 dampak utama bagi tubuh : melepaskan rasa sakit, mengurangi stress, menambah sistem imunitas tubuh dan memperlambat proses penuaan. 
  • Mengurangi Rasa Cemas dan Depresi - Depresi dan rasa cemas dapat menimbulkan perasaan terisolasi dari dunia sosial. Dengan bergabung dalam suatu gym, membuat Anda bersosialisasi dengan individu lain.  Anda bergabung dengan komunitas yang mempunyai minat sama. 
  • Meningkatkan Percaya Diri - Apa yang Anda rasakan setelah berolahfraga ? Badan terasa ringan bukan ? Anda merasa telah menaklukan dunia. Hal-hal inilah yang meningkatkan percaya diri, karena Anda merasa mampu mengatasi rintangan. 
  • Mengurangi Stress - Pernah merasakan kalau dunia Anda runtuh dalam sekejap karena permasalahan yang dihadapi ? Saya kira semua orang pasti pernah merasakannya. Berolahraga membantu Anda untuk berpikir positif. Dengan berolahraga, darah mudah mengalir ke otak dan memberikan oksigen ke otak, sehingga otak tidak merasa mumet atau pusing. Istirahat sangat dianjurkan ketika terserang stress, berolahraga secukupnya membuat Anda mudah tidur di malam hari, tidak dihantui insomnia. 
Jadi olahraga apa yang terbaik ? Kata "olahraga" di sini bukan hanya berlari di atas treadmill, bisa dengan bersepeda, kelas aerobik, menari, berjalan kaki, berenang, bermain bola basket. Semua aktifitas yang membuat Anda bangun dari sofa. 

Masih banyak manfaat olahraga, kalau Anda tidak mulai bergerak dari sekarang, Anda akan banyak kehilangan manfaatnya !

Cintakah Pada Diri Sendiri ?

Bukan bermaksud mengajak Anda untuk ber-narsis ria, tapi pernahkah terpikir bagaimana cara kita mencintai diri sendiri ? Ketika melihat diri Anda di kaca, apa yang Anda pikirkan ? Gumpalan lemak dimana-mana? Merasa Anda terlalu gemuk ? Merasa hidung Anda kurang mancung ? Seandainya paha ini bisa lebih kecil lagi?

Sangat mudah kita menemukan hal negatif dalam diri kita, bagaimana hal positifnya ? Pernah merasa bangga dengan kulit Anda yang terawat ? Hati yang bersih ? Rambut yang indah ?

Mencintai diri kita sendiri adalah selalu merawatnya dengan baik. Konsumsi makanan sehat dari sekarang agar jauh dari penyakit. Berolahraga agar selalu bugar dan sehat.

Cara lain mencintai diri kita adalah menerima diri kita apa adanya, menerima segala kekurangan dan kelebihan kita. Lupakan angka timbangan Anda, gumpalan-gumpalan lemak, dan segala tidak kesempurnaan Anda.

Begitu juga apabila Anda yang sedang menurunkan berat badan, selalu berpikir positif, abaikan omongan orang, Anda cantik dengan cara Anda sendiri. Berpikir bahwa Anda ingin menjadi sehat lebih mudah daripada menyusahkan diri Anda bagaimana menjadi kurus. Kurus bukan simbol cantik sejati dan bukan kekayaan yang paling besar. Menjadi sehat dan bugarlah kekayaan Anda yang paling besar!

Tuesday, December 27, 2011

Fakta Pahit Si Gula

Siapa yang tak suka dengan gula ? Rasanya yang manis, sangat cocok untuk teman minum teh atau kopi. Kue-kue cantik pun tidak akan lezat tanpa kehadiran si gula. Gula juga sering digunakan untuk penyedap rasa, mengimbangi rasa asin sehingga makanan menjadi gurih. Kegunaan gula yang lain adalah sebagai pengawet makanan.
Makanan/minuman berkemasan biasanya mengandung gula yang sangat tinggi.

Gula dapat ditemukan dalam beberapa jenis ( selain gula pasir ), yaitu pada sirup, malt, dan buah-buahan. Beberapa buah mengandung gula yang tinggi, seperti : mangga, pisang, rambutan, durian, dan anggur. Sehingga jenis buah tersebut dianjurkan untuk dihindari bagi penderita diabetes dan para penganut diet rendah karbohidrat ( seperti saya :) ).

Gula merupakan jenis karbohidrat sederhana yang mudah diserap oleh tubuh dan dijadikan sumber energi. Jangan heran, banyak minuman/makanan suplemen yang menggaungkan penambah energi dan tidak cepat loyo justru mengandung gula yang sangat tinggi.

Seseorang yang sehat hanya membutuhkan 40gram gula setiap harinya. Apabila anda seorang penderita diabetes, maka kebutuhan gula Anda dibawah angka 40gram.

Mengapa gula bisa berbahaya untuk kesehatan ? Dibaawah ini adalah beberapa hal yang berbahaya dari gula :
1. Gula dapat mempercepat produksi trigliserid ( menimbulkan kolesterol )
2. Gula menganggu dalam penyerapan kaslium dan magnesium
3. Menganggu imunitas tubuh
4. Dapat meningkatkan resiko kanker payudara, rahim dan prostat.
5. Meningkatkan resiko penyakit jantung dan ( tentu saja, diabetes )
6. Mempercepat proses penuaan


Manisnya gula tak semanis efeknya

Sebuah studi di Amerika Serikat bahkan menyatakan pengkomsusian gula yang berlebih menimbulkan kerusakan pada yang lebih besar dibanding merokok.

Meskipun sudah banyak alternatif sebagai pengganti gula, tetap saja konsumsi gula harus dikurangi. Membiasakan tubuh Anda dengan tidak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung gula. Perbanyak makanan yang mengandung protein tinggi dan buah dengan rendah gula seperti, apel, stroberi, kiwi, lemon, pepaya dan semangka.

PS : Tahukah Anda kalau Indonesia berada dalam posisi no. 4 pengkonsumsi gula terbanyak di dunia ?


Monday, December 26, 2011

Menjadi Pemakan Yang Sehat Daripada Harus Membakar Kalori

Ketika Anda Mengkonsumsi suatu makanan; terutama yang tinggi lemak jahat, karbohidrat, gula dan garam, pernah terpikirkan usaha yang Anda harus lakukan mengurangi atau menghilangkan kalori yang sudah masuk ? Efek yang terjadi pada ukuran pinggang Anda? Lemak yang tersimpan di bagian perut dan paha ?
Dari pengamatan saya, banyak orang berolahraga dan kemudian melupakan pola makan yang sehat. Mereka menganggap bahwa karena sudah berolahraga mereka bebas mengkonsumsi apa saja, tanpa melihat lagi apakah makanan tersebut sehat atau tidak. 


Dibawah ini gambaran singkat jumlah kalori yang terdapat dalam suatu makanan atau minuman :

  • Croissant - 1 buah croissant tawar mengandung 270 kalori, 28 gram karbohidrat, 4 gram gula
  • Mie - 160 gram mie mengandung 221 kalori, 40 gram karbohidrat dan 0.6 gram gula
  • Donat - 1 buah donat lapis gula sama dengan 250-300 kalori, 39gram karbohidrat, 18 gram gula. Perlu dicatat, semakin banyak lapisan pada donat maka semakin tinggi pula kalori, karbohidrat dan gula. 
  • Kue Kering - dalam 1 keping kue kering mengandung 66 kalori, 8.4 gram karbohidrat, dan 3.5gram gula. 
  • Green Tea Latte - 1 gelas medium green tea latte sama dengan 290 kalori, 57 gram karbohidrat dan 56.5 gram gula
  • Es krim coklat - 1 scoop es krim ( kira-kira 100gram ) mengandung 260 kalori, 33 gram karbohidrat dan 31 gram gula. 
Sekarang, mari kita kalkulasikan usaha apa yang Anda harus lakukan setelah Anda mengkonsumsi makanan atau minuman di atas. Untuk membakar 300 kalori, Anda harus berlari sejauh 5km dengan kecepatan 8.7km/jam, 50 menit aerobik intensitas tinggi dan kabar buruknya adalah meskipun melakukan 500 kali sit-up lemak yang tersimpan dalam perut tidak langsung menghilang dengan sendirinya. 

Satu gelas green tea latte ini bisa membuat Anda untuk
berlari 5km dengan kecepatan 8.7 km/jam. Mau  ?
Hanya catatan saja, dalam sehari tubuh kita hanya perlu 300gram karbohidrat ( maksimum ). Lebih dari itu, tubuh akan menyimpan karbhidrat sebagai lemak dan bertengger manis di perut Anda. 

Contoh : Dalam 1 hari itu Anda mengkonsumsi green tea latte dari Starbucks, maka total karbohidrat yang masuk ke dalam tubuh adalah 57 gram karbohidrat ditambah 56.5 gram gula ( gula merupakan karbohidrat ) yaitu 120.5gram !

Untuk menurunkan berat badan, konsumsi karbohidrat pun haru dikurangi, idealnya 100-150gram/ hari. Nah, hanya dengan 1 gelas green tea latte Anda sudah menghabiskan jatah karbohidrat Anda. 

Kesimpulannya? lebih mudah untuk mengkonsumsi makanan yang baik, rendah karbohidrat, rendah gula daripada berusaha keras untuk membakar kalori. Semakin banyak kalori yang masuk, semakin keras usaha yang harus dilakukan. 

Friday, December 23, 2011

Tiga Kunci Utama Menurunkan Berat Badan

Sudah banyak probelmatika dan kendala menurunkan berat badan, dari olahraga terus menerus, melewatkan waktu makan, mencoba berbagai macam diet pun sudah dilakukan. Tapi, tetap saja angka di timbangan enggan bergerak turun.

Agar Anda sukses menurunkan berat badan, hanya butuh 3 hal yaitu :
1. Olahraga Teratur
Olahraga adalah melakukan kegiatan fisik, dan teratur adalah Anda mempunyai jadwal tetap untuk berolahraga. Luangkan waktu minimum 30 menit untuk berolahraga, setidaknya 3-4 kali seminggu.
Berolahraga membantu Anda untuk menurunkan kadar kolesterol, resiko terkena jantung dan tentu saja membakar kalori.

2. Diet Seimbang
Kebanyakan wanita bersasumsi bahwa diet adalah melewatkan waktu makan bahkan tidak makan sama sekali. Tubuh Anda membutuhkan nutrisi untuk beraktifitas dan memproduksi sel-sel baru di tubuh. Yang harus dikurangi bukan makanan Anda, tetapi jenis makanan Anda. Seperti lagu lama, perbanyak makan buah seperti Apel, pir, pepaya, stroberi, kiwi ( buah rendah gula dan rendah karbohidrat ), serta sayur mayur. Seimbangkan dengan banyak mengkonsumsi lemak yang baik seperti ikan, telur, ayam dan daging.
Kurangi makanan yang tinggi gula, garam, dan hindari makanan yang digoreng dalam minyak banyak.

3. Istirahat
Sebarapa pun tekad Anda untuk menurunkan berat badan, jangan pernah melupakan istirahat. Kekurangan istirahat malah akan membuat tubuh Anda menimbun lemak. Sebuah riset menyatakan orang yang kurang tidur dari 8 jam, akan menambah pemasukan 200 kalori ke tubuhnya.
Pembentukan otot terjadi ketika tidur, juga reproduksi sel tubuh. Jangan abaikan pentingnya istirahat.

Ketiga hal diatas lah yang menjadi penentu menurunkan dan menjaga berat badan secara sehat. Tidak banyak bukan?

Sunday, December 18, 2011

Turunkan Berat Badan Dengan Diet Rendah Karbohidrat

Sayuran lezat rendah karbohidrat
Selama ini kita terpaku pada menghitung jumlah pemasukan kalori ketika berdiet, sekarang ada cara yang lebih efektif untuk menurunkan berat badan, yaitu diet rendah karbohidrat. Tidak perlu repot menghitung kalori setiap makanan yang Anda konsumsi. Dengan rendahnya pemasukan karbohidrat maka pemasukan kalori pun menurun.


Anda pun bertanya-tanya,mengapa kita harus mengurangi karbohidrat ? Padahal karbohidrat merupakan sumber energi. Karbohidrat terbagi dalam 2 kategori yaitu :
  • Karbohidrat kompleks - Jenis karbohidrat lama dicerna oleh tubuh, sehingga kita tidak cepat merasa lapar. Nasi, pasta, kentang, roti, jagung, gandum merupakan golongan karbohidrat kompleks. Karbohidrat kompleks adalah karbohidrat yang baik karena lebih lama dicerna tubuh dan rendah glikemik indeks. 
  • Karbohidrat sederhana - Nah, Anda harus berhati-hati dengan karbohidrat jenis ini. Karbohirat ini sering bersembunyi dibalik makanan yang Anda makan. Karbohidrat sederhana mudah diserap oleh tubuh dan langsung digunakan sebagai energi. Kalau Anda termasuk orang yang sangat-sangat aktif masih ada toleransi, tetapi kalau Anda bergaya hidup malas-malasan jangan kaget suatu saat terkena diabetes atau stroke. Apa saja yang termasuk dalam karbohidrat sederhana? Semua jenis gula, susu, kue-kue dan sirup. 
Diet rendah karbohidrat ini dipelopori oleh Dr. Atkins untuk membantu para penderita jantung. Meskipun diwarnai pro dan kontra, diet rendah karbohidrat terbukti dapat menurunkan berat badan tanpa harus pusing menghitung jumlah kalori. Untuk saya pribadi, saya hanya memperbanyak pemasukan protein, ketika lapar saya cukup mengkonsumsi protein seperti kacang-kacangan, buah kiwi, apel, alpukat. Dan untuk makan besar, saya mengganti nasi dengan protein dengan porsi lebih. Misalnya, untuk mengenyangkan perut, saya membutuhkan : 1 dada ayam yang dipanggang, wortel dipotong besar dan kacang merah. 

Kunci dari diet rendah karbohidrat ini adalah mengurangi jumlah konsumsi karbohidrat per hari. Saya pribadi tidak mengkonsumsi karbohidrat lebih dari 150g per hari. Cukup mengenyangkan untuk saya, tidak perlu khawatir dengan jumlah kalori yang masuk dan saya tetap bisa makan tanpa perlu merasa kelaparan. 

Coba trik ini : 
Pagi --  adalah saat tepat untuk mengkonsumsi karbohidrat sebagai bahan bakar, ambil 2 buah roti gandum untuk mengawali hari Anda
Selingan pagi - buah-buahan seperti apel, pir, pepaya, melon, kiwi, alpukat, kacang-kacangan, atau semangkuk salad sayuran
Makan siang -- 1 buah dada ayam yang dipanggang, tempe,wortel dan telur
Selingan siang - Sayuran, tempe dan tahu
Makan malam - tumis sayuran, ikan tuna, dan wortel

Menu makan siang rendah karbohidrat setelah berolahraga
telur ceplok sambal tomat, tumis sayuran, yoghurt tawar 
dan buah potong segar
Akhirnya, Anda akan lebih banyak makan dengan porsi kecil agar Anda selalu merasa kenyang. Selama Anda berani hanya mengkonsumsi protein, maka berat badan pun mulai menurun. Berani coba?

Sunday, December 11, 2011

Spice Up Your Meals!

Siapa bilang kalau makanan diet itu identik dengan tanpa rasa,hambar, tidak sedap, membosankan dan selalu direbus ? Kenyataannya tidak kok. Indonesia terkenal dengan rempah-rempah yang melimpah, dan berbagai jenis, sayang sekali kalau disia-siakan begitu saja.
Kebetulan saya hobi sekali memasak, tetapi memasak makanan rendah karbohidrat, garam dan gula merupakan tantangan sendiri. Apalagi kalau lidah sudah terbiasa mengecap masakan yang gurih dan asin. Triknya ? Saya selalu menambahkan bahan-bahan atau bumbu dibawah ini :

1. Pala BubukMerupakan penyelamat no.1 ketika memasak daging dan ayam. Campurkan pala bubuk untuk daging giling lalu buat menjadi bola-bola atau bisa juga untuk membuat daging burger.





2. Bawang Bombay
Ketika membuat makanan tanpa/rendah garam, tambahkan bawang bombay ekstra agar makanan Anda kaya rasa. Saya paling menyukai bawang bombay dikaramel untuk campuran 'side dish' atau salad saya. Bawang bombay juga dapat digunakan sebagai penambah rasa untuk tumisan, sop atau saus rendaman.
3. Jahe
Bahan yang satu ini merupakan bahan wajib dalam makanan Cina, sebagai penggemar makanan Cina tentu saja jahe merupakan penambah rasa masakan saya. Terutama masakan yang ditumis. Tidak hanya sebagai penyedap masakan, jahe juga mempunyai berbagai khasiat untuk kesehatan.
4. Bawang Putih 
Bawang putih terkenal dengan khasiatnya untuk menurunkan kolestrol darah. Manfaatkan bawang putih semaksimalnya untuk kelezatan masakan Anda.
5. Biji dan Daun Ketumbar
Sering digunakan di masakan Thailand, baunya yang khas dan menyegarkan sangat cocok ditambahkan untuk sup, telur dadar bahkan masakan berbahan ikan ataupun daging. Untuk biji ketumbar juga populer untuk masakan Indonesia.

6. Bawang Merah
Meskipun sering membuat mata Anda berair, bawang merah menjadi bumbu andalan sebagai penyedap rasa masakan Anda. Sangat mudah didapat dan harga sangat terjankau.
Masih banyak bumbu dan bahan yang dapat Anda tambahkan untuk penambah rasa alami, seperti daun bawang, daun seledri, bumbu kari bubuk dan lain-lain. Bahan-bahan tersebut tidak mempunyai kalori dan tidak membahayakan untuk kesehatan. Jadi, beranikan untuk bersekperimen berbagai macam masakan diet untuk Anda sendiri.

Saturday, December 10, 2011

6 Alasan Mengapa Wanita Perlu Latihan Beban

Sudah menjadi rahasia umum bahwa latihan beban sangat penting untuk membangun dan menjaga masa otot. Tetapi masih banyak kaum wanita yang lebih mementingkan latihan kardio karena dengan banyak latihan kardio maka, banyak juga kalori yang terbakar. Alasan lain wanita lebih menyukai latihan kardio, adalah kekhawatiran yang tinggi kalau badan mereka akan berotot seperti laki-laki. Ini merupakan fenomena yang sangat disayangkan.


Berikut, saya akan memaparkan 6 alasan mengapa latihan beban diperlukan oleh wanita :


1. Anda akan lebih kuat secara fisik
 Sebuah studi menyatakan bahwa latihan beban secara teratur dapat meningkatkan kekuatan fisik pada wanita sebanyak 30-50 persen. Bahkan dengan berlatih beban, wanita dapat meningkatkan kekuatan fisiknya sama dengan pria. Bila secara fisik Anda terlatih, maka akan memudahkan Anda untuk melakukan kegiatan sehari-hari, misalnya : menggendong anak, membersihkan rumah, berbelanja kebutuhan sehari-hari dan lain-lain. Dengan meningkatnya kekuatan fisik Anda, maka kemungkinan untuk terjadinya cedera semakin mengecil.
2. Berkurangnya lemak tubuh
Wayne Wescott ,PhD, seorang peneliti dari YMCA, Massachusetts menemukan berlatih beban sebanyak 2-3 kali seminggu dapat mengurangi lemak yang terdapat di tubuh. Berkurangnya lemak di tubuh, dan meningkatnya massa otot, maka semakin tinggi tingkat metabolismenya, sehingga makin cepat proses penurunan berat badan.
3. Mengurangi resiko osteoporosis
Pencegahan osteoporosis tidak harus mengkonsumsi susu setiap hari. Dengan berlatih beban resiko osteoporosis pun berkurang. Hal dikarenakan meningkatnya kepadatan mineral di tulang belakang.
4. Tubuh anda menjadi lebih kuat tanpa harus terlihat seperti 'Hulk'
Hal ini karena perbedaan hormon pada wanita dan pria. Jadi tidak ada alasan untuk terlalu khawatir bahwa tubuh Anda akan berubah seperti laki-laki.
5. Terlihat lebih langsing
Meningkatnya masa otot dan berkurangnya lemak pada tubuh membuat tubuh Anda terlihat lebih langsing. Karena otot sendiri lebih berat dibanding lemak.
6. Membakar kalori meskipun tidak berolahraga
Tidak seperti latihan kardio yang hanya membakar kalori pada saat itu juga. Dengan latihan beban, otot Anda bekerja efektif ketika Anda sedang berisitirahat. Otot bekerja bahkan 30-40 jam setelah Anda berlatih.






Friday, December 9, 2011

Salah Kaprah Diet

Ketika jarum timbangan mengarah ke kanan, yang masuk dalam pikiran kita adalah berdiet mati-matian agar jarum timbangan berpindah ke kiri. Banyak wanita mengartikan diet sebagai upaya tidak makan,melewatkan makan pagi, atau makan dengan jumlah yang sangat sedikit. Yang terjadi adalah tubuh kekurangan nutrisi sehingga mudah jatuh sakit.


Arti diet yang benar adalah, pola makan yang seimbang, memastikan bahwa nutrisi untuk tubuh Anda bisa dipenuhi. Anda dapat melakukan aktifitas seperti biasanya, tidak mudah lemas, apalagi jatuh sakit. Diet yang benar adalah dapat menambah daya tahan tubuh, Anda merasa lebih baik daripada sebelumnya.


Sayangnya, demi menurukan berat badan, masih banyak wanita yang mendewakan diet sebagai menghindari semua makanan. Tubuh Anda, membutuhkan nutrisi dan energi untuk melakukan aktifitas. Diet asal-asalan hanya membahayakan tubuh Anda sendiri dan hanya berlaku untuk beberapa saat saja,berita buruknya adalah Anda berat badan akan meroket cepat ke atas.


Berapa pun berat badan Anda, Anda tetap harus memonitor pemasukan nutrisi sehingga kesehatan tetap terjaga. Konsultasikan selalu dengan ahli kesehatan sebelum melakukan diet, hindari pil-pil pelangsing atau pil laksatif. Ketika suatu diet menawarkan penurunan berat badan secara cepat, ada baiknya Anda berhati-hati, penuruna berat badan yang normal adalah 0.5-1kg/ minggu. Lebih dari itu bisa membahayakan kesehatan Anda. Kesehatan adalah aset terbaik Anda, jadi jagalah sebaik-baiknya, dengan tidak terjebak dengan diet asal-asalan.



Sunday, December 4, 2011

Hari Minggu Enaknya Ngapain?

Diantara jadwal yang padat, saya paling menyukai hari Minggu diisi dengan berolahraga, terutama Minggu pagi. Karena, lalu lintas di Jakarta Selatan pada hari Minggu relatif lengang, suasana di gym pun lebih sepi jadi tidak perlu antri untuk latihan alat. Saya pun bisa menikmati olahraga lebih lama. Apalagi sauna atau steam sehabis berolahraga, badan pun terasa lebih segar.


Hari Minggu memang saatnya bersantai, jangan salah, olahraga adalah obat mujarab untuk menghilangkan mumetnya pikirian,dan penat. Tidak ada salahnya di hari Minggu Anda mencoba resep sehat rendah karbohidrat dan rendah kalori.


Yuk manfaatkan hari Minggu untuk memulai hidup sehat !

Saturday, December 3, 2011

Camilan Tanpa Dosa

Makanan selingan sering kali menjadi bumerang bagi yang melakukan program penurunan berat badan atau Anda yang ingin menjaga berat badan agar stabil. Kita sering tak sadar bahwa dalam camilan pun kandungan kalori, lemak,gula dan karbohidrat dapat lebih tinggi dari pada makanan utama.


Tapi jangan khawatir karena masih banyak camilan tanpa harus merasa berdosa, ini adalah beberapa camilan favorit saya :


Edamame 
Kacang kedelai khas Jepang ini kaya akan kandungan vitamin C, vitamin B, isoflavon dan sumber antioksidan. Edamame sangat rendah lemak dan karbohidrat dan sebaliknya tinggi akan proteinnya. Berita baik bagi Anda penderita kolestrol tinggi, Anda tak perlu khawatir berapa banyak Anda mengkonsumsi edamame, karena edamame sama sekali tidak mengandung kolesterol.


Edamame sangat mudah untuk disiapkan, cukup direbus dalam air mendidih selama 2-3 menit dan siap disantap. Edamame juga lezat untuk campuran salad. Beberapa edamame dibubuhi garam untuk menambah rasa, tapi bagi saya edamame cukup lezat tanpa campuran apapun. Karena rasa edamame sudah cukup manis.


Keju Cheddar
Tanpa bermaksud promosi, keju cheddar dari Kraft merupakan camilan favorit dan penambah energi sebelum atau sesudah olahraga. Keju cheddar ini sudah berbentuk potongan segi empat sehingga mudah dibawa. Dalam setiap potong keju ini, tidak terdapat karbohidrat dan rendah gula. Rasanya yang enak dan agak asin, dapat mengobati ketika Anda tergiur untuk menyantap produk susu.


Buah Kiwi
Saya tak pernah bosan menyantap buah ini. Buah kiwi mengandung vitamin C lebih tinggi daripada jeruk, kaya akan serat, rendah kalori dan rendah karbohidrat. Buah kiwi merupakan makanan wajib saya di pagi hari dan siang sebagai makanan penutup. Psst...mungkin agak terdengar aneh, tapi saya menyukai kombinasi rasa antara buah kiwi dicampur dengan keju cheddar.


Kacang-kacangan
Variasikan camilan Anda dengan kacang-kacangan. Kacang merupakan sumber protein dan dapat menurunkan kolesterol. Kacang rendah akan karbohidrat dan sarat akan polyphenol serta kaya akan vitamin E. Keuntungan lain dari mengkonsumsi kacang adalah dapat menurunkan resiko jantung.
Tetapi hati-hati dengan jenis kacang yang ada. Pastikan Anda mengkonsumsi kacang rebus tanpa tambahan garam. Hindari kacang atom atau yang berlapis tepung.


Apel
Ungkapan lama "One apple a day keeps a doctor away" masih berlaku sampai sekarang. Apel rendah karbohidrat dan gula tetapi sangat mengenyangkan untuk dikonsumsi. Mengkonsumsi apel secara rutin dapat menurunkan resiko kanker dan jantung. Apel juga sangat berguna untuk menurunkan kadar kolesterol jahat didalam tubuh Anda. Sebuah riset menyatakan mengkonsumsi apel selama seminggu dapat menurunkan kadar kolesterol sebanyak 16%.

Ketika memilih camilan, pastikan untuk membaca label nutrisi yang terdapat dalam kemasan. Hal ini untuk menghindari pemasukan kalori, gula dan karbohidrat yang berlebih.

Hidup Sehat Dimulai Dari Sekarang

Tahun 2011 hampir berakhir dan memasuki bulan Desember, banyak orang berlomba-lomba untuk beresolusi. Tapi apakah harus menunggu tahun 2012 untuk menjalankan resolusi Anda? Resolusi bisa dimulai kapan saja, bahkan hari ini, jam ini atau detik ini, tak perlu menunda-nunda atau menunggu sampai ada 'mood' untuk melakukannya. 


Demikian juga untuk memulai hidup sehat. Hidup sehat berarti Anda menyayangi tubuh Anda. Mulailah mengedukasi diri Anda bagaimana hidup sehat yang benar dan menggali berbagai macam informasi yang berguna untuk Anda. Mulailah dari hal-hal yang kecil, seperti memperhatikan pola makan Anda, mengurangi kebiasaan buruk yang dapat membahayakan kesehatan Anda. 


Kesehatan merupakan aset yang tak ternilai bagi manusia. Dengan sehat, kita dapat melakukan aktifitas dengan bebas, lepas dari penyakit dan membuat hidup Anda penuh warna.